Khadija Omar: Finalis Miss Universe Pertama Berhijab yang Membuat Sejarah untuk Somalia
Kitakini.news - Khadija Omar telah mencetak sejarah sebagai kontestan Miss Universe pertama yang mengenakan hijab, sekaligus menjadi perempuan pertama yang mewakili Somalia dalam ajang kecantikan kelas dunia. Terpilih sebagai Miss Universe Somalia pada 17 September 2024, Khadija siap tampil dalam perhelatan Miss Universe ke-73 yang akan berlangsung di Meksiko pada 16 November 2024.
Baca Juga:
Tidak hanya perjalanan karirnya yang inspiratif, tetapi juga kisah hidupnya yang penuh tantangan membuat sosok Khadija patut diapresiasi. Berikut lima fakta menarik tentang Khadija Omar yang layak diketahui.
1. Lahir di Penampungan dan Menjadi Simbol Ketahanan Perempuan Muslim
Khadija Omar lahir dan besar di kamp pengungsi Hagadera di Nairobi, Kenya. Di kamp yang dikelola oleh UNHCR ini, Khadija mulai memahami arti ketahanan dan harapan, terutama setelah ia dan keluarganya pindah ke Kanada saat usianya 10 tahun. Perpindahan tersebut membentuk Khadija menjadi sosok perempuan tangguh yang gigih mengejar mimpinya.
2. Pendidikan Psikologi di Kanada
Setelah menetap di Kanada, Khadija melanjutkan pendidikannya hingga ke jenjang universitas. Pada 2020, ia terdaftar sebagai mahasiswa jurusan psikologi di York University, Toronto. Pendidikan ini membekali Khadija dengan keterampilan dalam bidang community building dan pengembangan merek, yang kemudian dimanfaatkannya dalam aktivitas profesional dan sosialnya.
3. Miss Universe Somalia Pertama Berhijab
Sebagai Miss Universe Somalia 2024, Khadija Omar membawa pesan ketahanan dan keberanian komunitas muslim, khususnya perempuan berhijab, ke panggung dunia. Berkompetisi dalam ajang sebesar Miss Universe dengan hijab, ia ingin mendefinisikan ulang konsep kecantikan dan menantang stereotip yang ada. Dengan pencapaiannya ini, Khadija membuka jalan bagi perempuan muslim lainnya untuk terus mengejar mimpi.
4. Mantan Miss World Somalia yang Aktif dalam Aksi Sosial
Sebelum berkompetisi di Miss Universe, Khadija Omar pernah meraih gelar Miss World Somalia pada 2021. Ia menjadi kontestan Miss World berhijab pertama dari Somalia dan berkompetisi dengan 39 finalis lain di San Juan, Puerto Rico. Dalam perannya sebagai Miss World Somalia, Khadija bekerja sama dengan berbagai organisasi, termasuk UNHCR dan Aksi Pemuda Somalia, untuk meningkatkan kesadaran mengenai pengungsi iklim di Somalia.
5. Runner-Up Miss Universe Kanada dan Miss Photogenic
Selain menjadi Miss Universe Somalia, Khadija juga berhasil meraih gelar runner-up dalam Miss Universe Kanada. Di usianya yang baru 23 tahun, ia merupakan kontestan termuda yang berhasil memenangkan gelar Miss Photogenic. Penghargaan ini mengakui keunikannya dalam menampilkan kecantikan yang memancarkan kepercayaan diri dan budaya.
Khadija Omar adalah simbol inspiratif bagi generasi muda muslim di seluruh dunia. Partisipasinya di ajang Miss Universe bukan hanya tentang kecantikan fisik, tetapi juga tentang pesan ketahanan, keberanian, dan kesetaraan. Keberhasilan Khadija membawa nama Somalia dengan hijabnya menjadi langkah besar dalam mendobrak stereotip dan mendorong keberagaman dalam ajang internasional.