Selasa, 18 Maret 2025

Sepeda Motor Indah Kalalo Digasak Orang

Fitri - Senin, 17 Maret 2025 20:13 WIB
Sepeda Motor Indah Kalalo Digasak Orang
ig@indahkalalo
Indah Kalalo
Kitakini.news - Artis Indah Kalalo sedang sial. Bagaimana tidak, sepeda motor miliknya digasak atau dibawa lari orang.

Melansir berbagai sumber, Senin (17/3/2025), sepeda motor milik Indah Kalalo diduga dibawa kabur oleh sopir yang belum lama bekerja padanya.

Baca Juga:

Hal ini Indah Kalalo bagikan lewat unggahan di Instagram. Indah Kalalo membagikan foto sebuah sepeda motor matic berwarna merah miliknya.

"Please, help. Aku mohon bantuan ke teman-teman, apabila ada yang melihat motor merah Scoopy," tulis Indah Kalalo.

Indah kemudian menjelaskan kronologi kejadian sepeda motornya hilang. Ia menduga bahwa sepeda motor berwarna merah itu telah dibawa kabur oleh sopir yang belum lama ia pekerjakan.

Sepeda motor tersebut disebut Indah Kalalo terakhir terlihat dalam rekaman CCTV pada 13 Maret 2025 pukul 12 siang, dan hingga kini tak pernah kembali.

Sebagai informasi, sepeda motor itu biasa digunakan Indah Kalalo untuk mengantar anak-anaknya ke sekolah

Aktris dan model itu kemudian berharap masyarakat bisa membantunya untuk menemukan pelaku.

Ia kemudian menyematkan nomor telepon yang bisa dihubungi dan menyertakan foto sopir baru yang diduga telah membawa kabur motor miliknya itu.

"Ya Allah semoga orang ini sadar dengan perbuatannya. Kok bisa berbuat nggak baik di bulan Ramadhan," pungkas Indah Kalalo.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru