Ulang Tahun ke 45 Indra Bekti Alami Pendarahan di Otak
Kitakini.news - Tak ada yang salah hari itu, Indra Bekti seharusnya merayakan ulang tahunnya yang ke 45 tahun dengan penuh kegembiraan. Bahkan ketika dia bekerja seperti biasanya, memandu sebuah siaran radio, sebuah kejutan telah dipersiapkan untuknya.
Baca Juga:
Namun ternyata bukan kegembiraan yang terjadi hari itu, Indra Bekti justru mengalami pingsan, dan dia pun segera dilarikan ke rumah sakit terdekat. Indy Barends yang merupakan rekannya pun tak bisa menyembunyikan kesedihannya saat mengungkapkan kejadian hari itu.
"Kami kan siaran, sebelumnya dia mengaku sakit kepala gitu, terus dia permisi ke kamar mandi, karena katanya mau buang air besar, tapi kok lama sekali, gak keluar-keluar," ungkap Indy Barends, melansir akun gosip di TikTok, Kamis (29/12/2022).
Karena Indra Bekti tak kunjung keluar dari kamar mandi, maka beberapa orang pun memanggil-manggil namanya dari luar kamar mandi.
"Tapi gak ada sahutan juga, kami langsung panik, takutnya ada apa gitu di dalam," sambung Indy Barends.
Hingga akhirnya tim security pun dipanggil untuk membongkar pintu kamar mandi agar bisa terbuka.
"Ternyata saat di dalam, Indra Bekti lagi dalam posisi duduk di toilet, dia memang sedang buang air besar, tapi tidur, pas dibangunin, gak bangun-bangun, jadi dia pingsan," beber Indy Barends.
Indy Barends juga menjelaskan, dia sekaligus ingin meluruskan pemberitaan yang menyebutkan Indra Bekti jatuh di kamar mandi adalah tidak benar adanya.
Menurut Indy Barends, Indra Bekti langsung dilarikan ke rumah sakit, dan ternyata dia mengalami pecahnya pembuluh darah otak.
"Saat itu juga dia akan segera dilakukan operasi, jadi mohon doanya kawan-kawan," tutup Indy Barends.