Amanda Manopo Akui Punya Pengalaman Mistis: Makan Pemberian dari Fans Langsung Linglung
Namun yang tak disangka, ternyata Amanda memiliki pengalaman mistis dalam kehidupan nyatanya. Selain pernah diganggu mahluk dari dunia astral, Amanda juga ngaku pernah dikirimi tikus mati hingga kejadian dimana rambut dan fotonya didoakan.
Baca Juga:
Pengakuan blak-blakan ini terungkap di podcast Komika Mongol stress, dilansir Sabtu (21/10/2023). Amanda hadir bersama Aliando Syarief dan Sara Wijayanto.
"Dulu tuh pernah ada suatu hal yang menakuti aja. Di posisi gue yang sekarang ada yang suka tapi banyak juga yang benci kan jadi bagaimana mereka mau menjatuhkan. Dulu tu sempat ada yang kirimin kayak tikus mati ke rumah, terus kirimin kayak rambut-rambut, ada foto aku trus didoain-doain gitu," kata Amanda.
Akibat kejadian itu, Amanda tak pernah lagi menerima makanan pemberian fansnya. Bukannya apa-apa, sekali waktu Amanda pernah merasa linglung setelah makan pemberian fansnya.
"Sampai sekarang tidak menerima makanan dari fans, tidak menerima paket kalau memang itu bukan paket aku. Ada yang kirimin hadiah yang apa gimana, ternyata makanannya sudah diisi sesuatu. Aku pernah dikasih makanan, aku gak paham kan, aku selama bekerja itu aku gak nyaman, aku seperti orang linglung, aku ketakutan," beber Amanda.
Syukurnya saat itu ada salah satu kru yang mengetahu tingkah aneh Amanda. Dia mebantu Amanda dengan memberikan air putih.
"Dia ngasita aku, kalau memang ada yang coba ganggu aku," pungkas Amanda.