Resep Bolu Coklat Kukus yang Mekar, Enak dan Empuk!
Kitakini.news – Ingin
membuat bolu coklat kukus yang
mekar merekah dan empuk sendiri di
rumah? Yuk, coba resep yang satu ini. Cara membuatnya tidak sulit loh. Kue bolu ini cocok banget jadi teman ngeteh atau
ngopi saat santai.
Baca Juga:
Resep Bolu Coklat Kukus yang Mekar
Dilansir dari
laman Fimela, berikut ini beragam bahan yang diperlukan dan cara membuatnya!
Bahan-bahan
·
Tepung terigu 200 gram
·
Gula pasir 200
gram
·
Minyak goreng 100 ml
·
Coklat bubuk 3
sendok makan
·
Air matang 250
ml
·
Baking powder 1 sendok teh
·
Soda kue 1/2
sendok teh
·
Vanili bubuk 1/2
sendok teh
·
Garam 1/4
sendok teh
Cara Membuatnya
1.
Campurkan semua bahan. Aduk sampai
tercampur rata dengan spatula.
2.
Panaskan kukusan sampai air mendidih.
3.
Tuang adonan ke cetakan yang sudah dialasi paper
cup sampai agak penuh.
4.
Kukus kue selama sekitar 15 menit dengan api
agak besar.
5.
Setelah kue matang, keluarkan dari kukusan dan
sajikan.
Bagaimana? mudah banget kan cara membuat kue bolu kukus coklat ini? Selamat mencoba resep ini dan semoga suka!