Kamis, 05 Desember 2024

Resep Sambal Terong Balado, Enak Cocok untuk Menu Sehari-Hari

- Rabu, 04 Januari 2023 17:00 WIB
Resep Sambal Terong Balado, Enak Cocok untuk Menu Sehari-Hari

Kitakini.news – Terong adalah sayuran yang kaya manfaat. Terong sendiri dapat diolah menjadi beragam masakan lezat dan menggugah selera. Salah satu masakan lezat yang terbuat dari terong adalah sambal terong balado. Tidak hanya enak, bahan menu ini juga murah dan sangat mudah dibuat. Menu ini juga cocok untuk menu sederhana sehari-hari. 

Baca Juga:

Resep Sambal Terong Balado

Melansir dari laman Fimela, berikut berbagai bahan dan bumbu yang dibutuhkan serta cara membuatnya!

Bahan dan Bumbu

Bahan:

·         Terong ungu 3 buah, iris sesuai selera

·         Daun jeruk 1 lembar

·         Garam, gula dan penyedap masakan, secukupnya

·         Minyak goreng, secukupnya

Bumbu Halus:

·         Bawang putih 2 siung

·         Bawang merah 7 siung

·         Cabai rawit 10 buah

·         Cabai keriting 7 buah

·         Tomat 2 Buah

Cara Membuatnya

1.       Pertama-tama, cuci sayur terong ungu sampai bersih kemudian potong-potong sesuai selera. Goreng terong potong dengan minyak panas sampai layu dan matang. Angkat kemudian sisihkan sebentar. 

2.       Haluskan bumbu kemudian tumis dengan sedikit minyak sampai matang. 

3.       Tambahkan garam, gula, penyedap dan daun jeruk ke dalam tumisan bumbu. Aduk rata. 

4.       Terakhir, masukkan terong yang sudah digoreng, aduk rata. 

5.       Koreksi rasa, angkat dan sajikan sambal terong balado yang telah matang dengan nasi hangat agar makin nikmat

Resep yang sangat mudah bukan? Resep ini juga murah meriah. Semoga resep ini bermanfaat, selamat mencoba dan semoga suka ya

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Dorong UMKM Medan melalui Virtual Market GoFood dan Promosi Kuliner Khas, Berikut Langkah Gojek

Dorong UMKM Medan melalui Virtual Market GoFood dan Promosi Kuliner Khas, Berikut Langkah Gojek

Dorong UMKM Medan melalui Virtual Market GoFood dan Promosi Kuliner Khas, Berikut Langkah Gojek

Dorong UMKM Medan melalui Virtual Market GoFood dan Promosi Kuliner Khas, Berikut Langkah Gojek

Tata Janeeta Buka Warung Makan

Tata Janeeta Buka Warung Makan

Ada Gambar Harimau dan Gajah di MKF 2024, Berikut Penjelasan Bobby Nasution

Ada Gambar Harimau dan Gajah di MKF 2024, Berikut Penjelasan Bobby Nasution

Festival Kuliner Medan, Dinas Pariwisata Medan Harus Pastikan Harga Tidak Mahal

Festival Kuliner Medan, Dinas Pariwisata Medan Harus Pastikan Harga Tidak Mahal

Selasa Depan, Pemko Medan Gelar Festival Kuliner Medan 2024

Selasa Depan, Pemko Medan Gelar Festival Kuliner Medan 2024

Komentar
Berita Terbaru