Rabu, 05 Februari 2025

Dara Sarasvati Ogah Bahas Tudingan Operasi Plastik

Fitri - Rabu, 04 Desember 2024 18:41 WIB
Dara Sarasvati Ogah Bahas Tudingan Operasi Plastik
ig@darasarasvaati
Dara Sarasvati
Kitakini.news -Dara Sarasvati, selebgram dan content creator cantik yang mencuri perhatian karena konten-kontennya yang menarik. Terutama ketika dia kerap membuat konten jalan-jalan dengan memakai baju adat di tengah masyarakat.

Namun, gadis cantik kelahiran 3 Maret 1998 malah dituding operasi plastik. Tentu saja itu agak mengganggu, meskipun Dara Sarasvati awalnya tidak begitu peduli dan cenderung malas membahasnya.

Baca Juga:

Melansir berbagai sumber, Rabu (4/12/2024), yang jelas tuduhan itu mengusik fokus Dara Sarasvati mempromosikan baju adat Indonesia.

"Nah, sebenarnya saya nggak mau membahas ini lebih dalam, tetapi kenapa pada akhirnya saya posting karena banyak isu yang melebar nggak sesuai faktanya. Bilangnya semua op (operasi), potong rahanglah, lipatan mata," kata Dara Sarasvati.

Dengan kata lain, Dara Sarasvati ingin mengatakan bahwa wajahnya adalah asli.

"Lebih ingin meluruskan aja, sudah sebatas itu aja karena nggak mau terlalu larut dalam pembahasan itu," tambahnya.

Dara Sarasvati semakin viral dengan kreativitas kontennya. Dalam akun Instagram pribadinya @darasarasvaati, dia tak canggung jalan-jalan sendirian di kawasan Candi Prambanan menggunakan Baju Roro Jonggrang.

Di lain kesempatan, Dara Sarasvati pakai kebaya di jalanan pusat kota Jakarta, pakai baju adat kalimantan, dan memakai busana adat Jawa yang terinspiratif dari Putri Pramodyawardhani di kawasan Candi Borobudur.

"Sebenarnya fokus aku di social media itu kan concern-nya bukan cuma tentang beauty, tetapi saya ada visi dan value untuk mempromosikan budaya nusantara melalui fashion-fashion pakaian adat," kata Dara Sarasvati.

"Tetapi, ternyata pada prosesnya banyak yang salfok nih," sambungnya sambil tertawa.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Paslon ADIL Dituduh Suap Hakim MK, Advokat: Fitnah Tidak Berdasar

Paslon ADIL Dituduh Suap Hakim MK, Advokat: Fitnah Tidak Berdasar

Polres Tapsel Tangkap Kades dan Rekan Saat Main Judi Tembak Ikan

Polres Tapsel Tangkap Kades dan Rekan Saat Main Judi Tembak Ikan

Juninho Bidik Gelar Top Skorer Liga 2 Setelah Pastikan PSMS Bertahan

Juninho Bidik Gelar Top Skorer Liga 2 Setelah Pastikan PSMS Bertahan

Pembekuan Sel Telur Jadi Tren di Taiwan

Pembekuan Sel Telur Jadi Tren di Taiwan

Kapolres Tapteng Pimpin Sertijab Kabag SDM, Kasat Reskrim dan Kapolsek Pandan

Kapolres Tapteng Pimpin Sertijab Kabag SDM, Kasat Reskrim dan Kapolsek Pandan

Jangan Sepele dengan Tahi Lalat, Bisa Jadi Itu Kanker Kulit

Jangan Sepele dengan Tahi Lalat, Bisa Jadi Itu Kanker Kulit

Komentar
Berita Terbaru